Halaman

  Membaca adalah salah satu kegiatan yang banyak sekali manfaatnya, dalam ajaran islam sendiri Nabi muhammad ketika mendapatkan wahyu...

Manfaat membaca untuk pemuda



Manfaat membaca untuk pemuda
  Membaca adalah salah satu kegiatan yang banyak sekali manfaatnya, dalam ajaran islam sendiri Nabi muhammad ketika mendapatkan wahyu pertama diperintahkan malaikat jibril agar beliau mau membaca ayat" al qur'an
  
    Bahkan tokoh" dunia seperti Mark zuckerberg (pendiri facebook) John F kennedy (presiden amerika serikat) bahkan orang terkaya di dunia Bill gates (pendiri microsoft) adalah orang-orang yang hobi membaca buku.


;Bill gates sendiri dalam pernyataannya jika ia dikasih oleh tuhan kekuatan super maka ia ingin sekali bisa membaca dengan cepat.

   Berikut ini adalah 5 manfaat yang bisa kita dapatkan dari membaca

1. Melatih Kecerdasan Otak
   
Otak dalam unsur-unsur bentuk perkembangannya hampir sama dengan perkembangan otot, apabila kita rajin melakukan olahraga maka secara otomatis ketika menjalankan aktivitas harian bisa dengan mudah terhindar dari rasa capek maupun rasa lelah.
   
Begitu juga dengan membaca, apabila kita rajin membaca buku membuat pemikiran dan sudut pandang kita dalam mewarnai gambar kehidupan yang penuh dengan masalah bisa mendapatkan solusi yang elegan.

2.Mendapatkan Informasi

Akibat membaca dapat informasi</
"Buku Adalah Jendela Dunia" Mungkin kalimat itu tidak asing bagi kalian yang sering mengunjungi perpustakaan. Banyak sekali selogan seperti itu menempel di dinding perpustakaan yang fungsinya untuk memotivasi para pengunjung agar mau berteman melihat bukunya karena banyak sekali ilmu dan pengalaman yang di tuangkan di situ oleh para tokoh dunia.
  
   intinya satu agar para pembaca bisa turut andil merasakan suasana hatinya dan mendapatkan bekal ketika ia terjun langsung di luar jendelannya, Jadi jangan ragu membaca buku anda.

3. Menemani Waktu Santai Anda
    
Manfaat membaca untuk menemani waktu santai

Coba anda bayangkan ketika berada di tempat dimana anda tidak bisa mendapatkan sesuatu hal yang menyenangkan anda bahkan tempat dimana tidak ada sinyal untuk menghubungkan ponsel maupun alat canggih lainnya yang butuh akan jaringan i6nternet sama seperti di kapal, pesawat bahkan di pegunungan.
   
Maka yang hanya bisa anda lakukan hanya ngobrol dengan teman" anda dan terkadang bisa membosankan. Cara agar mengisi situasi kejenuhan seperti itu adalah dengan membaca, tapi jangan lupa untuk terus membawa buku kamu dimanapun berada.

4.Menghilangkan Rasa Stress  

Manfaat membaca menghilangkan stress

Stress bisa datang kapan pun dan dimanapun anda berada tanpa memandang tempat itu, meskipun adalah zona ternyaman yang kamu punya.

kamu gak bisa menghindar dari kejaran rasa stress, solusi terbaik mengisi waktu itu dengan membaca, jangan sia-siakan waktumu hanya bermain game online yang menguras pundi-pundi hartamu seperti yang dilakukan generasi millenial sekarang ini, lebih baik lakukan hal yang berma
nfaat dari pada hal yang banyak mengandung keburukan.

5.Pandai dalam Berbicara ataupun Menulis
 
Manfaat membaca pintar menulis


Kosakata yang terucap dalam lidah kita tidak muncul begitu saja, banyak sekali pancingan untuk memunculkan semua itu terjadi, salah satunya adalah membaca, banyak sekali kata asing yang belum kita ketahui yang hanya ada di buku-buku bacaan

Baca juga : Wisuda Tahun Ini Bikin Nyesek, Kamu Termasuk?
   
Tidak hanya itu saja, Seorang penulis novel terkenal di indonesia bernama Tere Liye,Habiburrahman El-Shirazy dan Asma Nadia pernah mengungkapkan rahasia menjadi penulis terkenal yang karyanya jadi Best seller yaitu dengan banyak Membaca 
buku.



   Itulah 5 manfaat yang bisa di dapatkan dari kegiatan membaca, tidak ada ruginya melakukan aktivitas tersebut, tinggal diri kita harus pandai-pandai  mengatasi rasa malas membuka buku 

   
  

1 komentar:

Featured Post

Kerja Sampingan Online untuk Kaum Pemuda Millenial

Di era kemajuan teknologi seperti sekarang ini. Banyak cara untuk mendapatkan uang dengan mudah, bahkan hanya melalui smartphone bisa menda...